Pada dasarnya terdapat tiga tipe visa Vietnam. (1) Visa Kenegaraan dan Diplomatik (2) Visa bisnis (3) Visa turis.
Visa Kenegaraan dan Diplomatik: Pada saat mengajukan permohonan untuk mendapatkan visa ini terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Yang pertama ialah Anda harus memiliki surat resmi dari departemen atau organisasi pemerintahan yang berada di negara Anda.
Visa bisnis: Pada saat mengajukan permohonan untuk mendapatkan visa ini, penting untuk Anda untuk mendapatkan otorisasi dari sponsor di Vietnam terlebih dahulu. Permohonan visa jenis ini sangat mudah untuk diajukan, dengan visa ini Anda dapat keluar masuk Vietnam berulang kali selama masa berlaku visa. Terlebih lagi dengan visa ini, Anda dapat tinggal di Vietnam selama 3 hingga 6 bulan.
Visa turis: Visa jenis ini merupakan visa kunjungan berdurasi pendek, visa ini memungkinkan Anda untuk tinggal di Vietnam selama satu bulan. Namun, Anda dapat memperpanjang masa kunjungan Anda hanya dengan mengisi sebuah formulir perpanjang visa Vietnam yang tersedia di kedutaan.
Anda dapat mengajukan permohonan untuk mendapatkan visa Vietnam dengan mendatangi Kedutaan Vietnam di negara Anda atau menggunakan jasa agen perjalanan lokal yang dapat membantu Anda dengan proses pengajuan permohonan visa.
Jika Anda memutuskan untuk melakukannya sendirian, terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Pertama, Anda harus mendapatkan formulir aplikasi di kedutaan atau mengunduhnya dari situs resmi kedutaan. Yang kedua ialah mengisi formulir tersebut dengan benar. Selanjutnya, mengembalikan formulir aplikasi tersebut beserta pas foto dan paspor yang berlaku milik Anda.
Proses pengajuan permohonan visa kenegaraan atau bisnis biasanya memakan waktu 24 hingga 48 jam, dan jika Anda mengajukan permohonan visa turis ini dapat memakan waktu 5 hingga 6 hari. Biaya permohonan visa di kedutaan mungkin berbeda di antara satu negara dan negara lainnya, selain itu lama masa tinggal yang Anda ajukan juga berpengaruh terhadap biaya visa yang harus Anda keluarkan. Bila Anda ingin berkunjung selama 1 bulan biayanya ialah sekitar USD 25, USD 50 untuk 3 bulan, dan USD 100 untuk 6 bulan.
Setelah Anda memberikan formulir yang telah Anda lengkapi dengan informasi yang diperlukan, pihak kedutaan akan mengirimkan permohonan visa Anda tersebut ke kantor imigrasi yang berlokasi di Vietnam untuk mendapatkan persetujuan. Setelah aplikasi tersebut disetujui Anda akan menerima surat persetujuan yang memungkinkan Anda untuk berkunjung ke Vietnam selama masa waktu yang tercantum di dalam visa.